MONTREAL – Meski sudah jauh dari AC Milan, bukan
berarti Alessandro Nesta tak mengikuti perkembangan mantan timnya itu.
Nesta juga turut buka suara perihal perkara tukar-guling antara Rossoneri dan Inter Milan terkait Antonio Cassano dan Giampaolo Pazzini.
Transfer
tukar-tambah ini menjadi salah satu kesepakatan yang kontroversial dan
terjadi karena ketidakharmonisan dari kedua pemain dengan dua tim
tersebut. Tapi eks-defensor Milan dan tim nasional Italia itu berpendapat bahwa transfer itu mendatangkan hikmah bagi kedua pihak, baik klub maupun pemain.
“Menurut
saya, baik Cassano dan Pazzini memang harus pindah. Transfer keduanya
menjadi keputusan terbaik bagi siapapun,” papar Nesta, seperti dilansir Soccerway, Rabu (5/9/2012).
“Keberadaan
Cassano dan Pazzini sudah seperti halnya surplus di masing-masing klub
dan dengan adanya kesepakatan itu, semua orang tak ada yang merugi, baik
klub maupun pemain. Bahkan Cassano dan Pazzini tak perlu pindah rumah
karena mereka tinggal di kota yang sama,” lanjut sang veteran yang kini
bermain di MLS bersama Montreal Impact.
Next, Nesta juga
mengomentari mengenai turunnya prestis Serie A di Eropa. Penyebabnya,
sejumlah bintang yang sempat menjulangkan sepakbola Italia, sudah
melewati masa jayanya atau pindah ke kompetisi lain.
“Opini saya,
tahun 1976 menjadi tahun yang penting bagi sepakbola Italia. Banyak
pemain hebat yang lahir di tahun itu. Dan logisnya, mereka menua di saat
yang sama,” sambung Nesta.
“Level di Serie A juga menurut dengan
begitu saya karena banyak yang meninggalkan Italia. Memang sejak
beberapa tahun belakangan, sepakbola Italia sudah diprediksi akan
menurun saat ini,” pungkas pria asli Roma berusia 36 tahun itu.
(raw)
0 komentar:
Posting Komentar